12 Khasiat Ketapang Untuk Kesehatan Dan Kecantikan

Khasiat ketapang memang sudah umum digunakan karena mempunyai sifat farmakologi yang berkemampuan untuk menyembuhkan beberap jenis penyakit tertentu. Dan bagi para penggemar ikan hias khsusunya ikan cupang, banyak yang menggunakan daunnya dan diletakkan pada aquarium yang berguna untuk menjaga kesehatan dan memperpanjang usia ikan yang dimaksud. Tidak hanya pada daun, namun juga pepagan, biji dan batangnya juga bisa dimanfaatkan. Maka dari itu, untuk sekedar menambah wawasan mengenai tanaman obat, untuk postingan kali ini kami akan mencoba memberikan rangkuman yang membahas seputar tanaman ketapang serta fungsinya bagi kehidupan sehari-hari.

Khasiat Ketapang Untuk Kesehatan

Ketapang atau Katapang (Nama latin : Terminalia catappa L.) adalah sejenis pohon berdaun lebar yang banyak ditemukan didaerah tropis berpasir. Karena memang habitat hidupnya di pingir-pinggir pantai, jalan, dan juga ladang yang tidak dipakai. Tanaman ini juga mempunyai beberapa nama panggilan lokal yang mungkin saja berbeda pada setiap daerahnya. Salah satu contoh nama daerah pohon ketapang diantaranya : kalis, katapang, sarisalo, katapleng, katafa, lahapang, hatapang, atapas, ketapas dan lain sebagainya.

Lihat Juga : 5 Khasiat Kepuh Untuk Kesehatan dan Kecantikan

Ciri dan deskripsi tanaman bisa dikenali dengan bentuk pohon yang perdu dengan ketinggian mencapai hingga rata-rata 25m. Daun bertangkai pendek dengan warna hijau kemerahan dan permukaan daun mengkilap. Bunga berukuran kecil dengan warna putih agak kekuningan. Ciri sepintas bisa juga melihat lampiran gambar diatas.

Biji ketapang bisa dimakan atau dikonsumsi mentah. Rasanya seperti kacang dan ada yang bilang lebih enak dari biji kenari. Maka dari itu tidak heran banyak juga dari kalangan masyarakat yang menggunakan biji ketapang ini sebagai bahan campuran kue atau cemilan. Nah yang jadi pertanyan disini adalah : Apa saja kandungan gizi serta senyawa pada biji ketapang? Jika diambil dan dirangkum dari beberapa sumber, biji ketapang yang dikeringkan akan menghasilkan minyak yang diantaranya Asam Oleat, Asam palmitat, Asam linoleat, Asam stearat, Asam miristat, protein, gula dan asam amino.

Apa saja manfaat ketapang?
  1. Pada bagian biji, ketapang sering dikonsumsi dan dijadikan bahan pangan alternatif yang juga mengandung protein, serat dan sedikit karbohidrat.
  2. Pada bagian kulit kayu (pepagan) serta daun bisa digunakan untuk penyamak atau pengawet kulit, tinta dan bahan pewarna alami.
  3. Kayunya boleh dibilang sangat kuat dan kokoh, namun meski begitu sangat rentan akan seragan rayap. Namun tidak berlaku untuk pembuatan perahu atau sampan.
12 Khasiat Ketapang Untuk Kesehatan Dan Kecantikan
  • Meringankan gejala peradangan pada rongga perut.
  • Sumber tenaga yang bisa meningkatkan stamina.
  • Meningkatkan pola pikir dan daya ingat.
  • Baik untuk penyakit kulit khususnya bagi pengobatan kudis, lepra, dan gatal-gatal.
  • Meredakan gejala sariawan seperi bibir pecah-pecah (kering) dan sakit tenggorokan.
  • Menghentikan disentri atau BAB yang disertai nanah.
  • Menyembuhkan rematik dan meringankan nyeri pada persendian.
  • Bersifat sebagai diuretik yang berkemampuan untuk meluruhkan saluran kemih.
  • Menurunkan kadar kolesterol jahat dlaam darah.
  • Menurunkan resiko terkena serangan jantung dan stroke.
  • Menjaga kesehatan kulit dan menjadikan tetap lembab.
  • Menunda penuaan dini yang ampuh untuk menyamarkan garis halus.
Untuk pengolahan biasanya menggunakan biji kering dari ketapang yang diolah menjadi kue atau diambil minyaknya. Atau bisa juga dengan merebus daun dan meminumnya sebagai jamu tradisional.

Baca Juga : 6 Khasiat Kesambi Untuk Kesehatan Dan Kecantikan

Demikianlah artikel singkat mengenai 12 Khasiat Ketapang Untuk Kesehatan Dan Kecantikan. Semoga bisa membantu dan berguna bagi yang membutuhkan. Jangan lupa sharingnya ya..! Terima kasih!

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel