15 Khasiat Air Embun Untuk Kesehatan Dan Kecantikan

Khasiat Air Embun memberikan begitu banyak manfaat bagi kesehatan. Hal ini dikarenakan kemurnian air ini mampu memaksimalkan kinerja oksigen pada tubuh. Jika dibahas secara singkat, manfaat air embun berguna untuk melancarkan saluran pencernaan, membersihkan jerawat pada wajah, menyehatkan mata dan masih banyak lagi yang lainnya. Seperti apa fungsi dan kegunaan air embun lainnya? Simak rangkuman dibawah ini supaya anda lebih banyak tahu informasi mengenai air yang dimaksud.


Apa itu air embun? Bagaimana cara mendapatkannya? Nah secara tidak sadar anda melihat air embun ini setiap hari menetes dari dedaunan hijau khususnya di pagi hari. Bukan berasal dari hujan atau hal lain yang serupa, melainkan berasal dari uap air yang ada di udara pada malam hari. Dengan kesejukan dan kemurniannya, air ini sangatlah sejuk, bening, dan mempunyai kandungan oksigen lebih tinggi dibanding dengan air biasa. Hal ini sudah melalui penelitian dan mengandung sekitar 14 hingga 16ppm oksigen. Tidak hanya mampu memberikan kesegaran, melainkan juga bisa diminum yang akan memberikan begitu banyak manfaat bagi kesehatan tubuh.

15 Khasiat Air Embun Untuk Kesehatan Dan Kecantikan

Banyak pula yang mempertanyakan bagaimana cara mendapat air embun ini. Sebab secara nalar pasti lama untuk mengumpulkan tetes demi tetes air ini. Air embun tidak bisa didapat dengan hanya menaruh wadah kosong ditempat terbuka atau juga mengambilnya dari daun-daun hijau di lingkungan anda.Terus bagaimana cara mendapat air embun? Sebenarnya ini hanya diambilnya ringkasnya saja, orang-orang mengenal dengan sebutan air embun, padahal aslinya ialah air yang diembunkan. Caranya ialah dengan menaruh air ditempat terbuka (genteng, halaman, atau lainnya) yang penting anda perhatikan kebersihan dari tempat tersebut. Pastikan pula bahwa air tidak terkena kotoran, debu, polusi, air hujan dan lain sebagainya.

15 Khasiat Air Embun Untuk Kesehatan Dan Kecantikan

1. Melancarkan Saluran Pencernaan
Air embun mempunyai sifat membersihkan yang baik untuk kesehatan usus. Dengan adanya manfaat ini, ada sebagian orang yang langsung mulas ketika meminum air embun. Namun hal ini sebenarnya normal saja, sebab usus melalui proses pembersihan. Seperti yang kita ketahui, usus merupakan organ penting yang berperan untuk memaksimalkan penyerapan sari makanan. Jika usus sehat, maka saluran pencernaan akan lebih lancar. Dengan kata lain anda tidak akan mengalami masalah seperti sembelit, wasir dan lain sebagainya.

2. Mengembalikan Kebugaran Tubuh
Sifat lain yang didapat dari air embun ialah mampu menyegarkan. Dengan adanya manfaat ini, tubuh anda akan lebih segar, tidak lemas, mengurangi rasa capek, lesu, dan lain sebagainya. Jika anda mengkonsumsi air embun dimalam hari, maka tubuh lebih siap dan semangat untuk bekerja kembali keesokan harinya. Dengan kata lain tubuh lebih semangat untuk menjalani aktifitas.

3. Mengatasi Masalah Tenggorokan
Banyak yang mengeluh akan gangguan tenggorokan terutama ketika mereka kehilangan suara. Dalam kehidupan sehari-hari kita selalu memaksimalkan kinerja dari tenggorokan khususnya pita suara untuk berkomunikasi. Guna mengembalikan suara serak atau suara anda yang hilang, alternatif yang bisa anda gunakan ialah air embun. Sangat sederhana dan bisa menyegarkan tenggorokan.

4. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh
Aktifitas harian yang begitu padat, menjadikan stamina atau kondisi sistem imun tubuh menurun. Hal ini menjadikan tubuh lebih rentan terkena panyakit karena tidak mampu melawan bakteri dan juga virus. Meski bisa diatasi dengan menjaga pola hidup sehat (menjaga asupan nutrisi dan ramuan herbal), namun anda bisa juga mengandalkan manfaat air embun yang lebih mudah, nyaman, dan memberikan manfaat yang bagi tubuh.

5. Menjaga Kesehatan Ginjal
Ginjal merupakan sistem urine yang termasuk organ vital pada tubuh. Hal ini menjadikan ginjal sangat penting untuk dijaga supaya terhindar dari berbagai masalah. Hal pertama yang bisa anda lakukan ialah menjaga asupan nutrisi dari minuman yang anda konsumsi. Minumlah banyak air mineral (bisa juga air embun), supaya ginjal lebih sehat dan terbebas dari penyakit.


6. Mendetoksinasi Tubuh
Air embun juga mempunyai kemampuan untuk mendetoksinasi tubuh. Hal ini sangat penting dalam menetralkan dan mengeluarkan racun dalam tubuh. Entah itu yang berasal dari makanan yang dikonsumsi, polusi udara (merok0k, dll), atau hal lain bisa membuat tubuh terkontaminasi racun. Dengan adanya kemampuan ini, tubuh akan terbebas dan bersih dari racun secara perlahan.

7. Mengatasi Jerawat Pada Wajah
Sebenarnya jerawat bisa muncul pada seluruh bagian tubuh, namun yang paling umum ialah pada bagian wajah. Jerawat ini bisa dipicu oleh beberapa faktor yang salah satunya ialah minyak, darah kotor, dan lain sebagainya. Dikarenakan air embun sangat murni, kaya oksigen dan menyegarkan, maka sangat baik untuk memelihara kulit dari jerawat. Bisa dikonsumsi langsung atau juga disemprotkan pada wajah.

8. Menurunkan Kolesterol Darah
Kolesterol merupakan salah satu penyakit yang terjadi pada saluran darah. Hal ini karena kandungan atau kadar minyak (lemak) sangat tinggi sehingga bisa memicu berbagai jenis penyakit pada tubuh. Kolesterol bisa menjadi penyebab dari serangan jantung, stroke dan lain sebagainya. Nah, disini air embun berperan penting untuk menetralkan kolesterol jahat, didukung oleh tingginya oksigen sehingga tubuh terbebas dari dampak buruk yang disebabkan kolesterol pada darah.

9. Menjaga Kesehatan Sel Tubuh
Sel merupakan entitas terkecil pada tubuh. Berperan sebagai penyusun dan pendukung dari kinerja beberapa organ sehingga metabolisme berjalan normal. Dengan mengkonsumsi air embun, maka kondisi sel akan tetap terjaga dan lebih sehat dari sebelumnya.

10. Mengatasi Kulit Berminyak
Seperti halnya jerawat, minyak berlebih bisa menjadi pemicu dan salah satu faktor yang menjadikan wajah penuh jerawat. Meski minyak juga dibutuhkan (tentunya dengan skala kecil dan normal), namun menjadi sumber masalah jika sudah berlebihan. Kulit berminyak bisa diatasi dengan mengkonsumsi air embun sehingga wajah anda tidak terlihat mengkilap.

11. Memaksimalkan Kinerja Tubuh
Air embun mempunyai manfaat yang cukup baik dalam meningkatkan efisiensi tubuh sekitar 20% hingga 30%. Hal ini tentunya sangat mendukung dalam memaksimalkan aktifitas harian. Entah itu gerak yang dilakukan para atlet, pekerja keras, atau aktifitas lain yang bisa memicu kelelahan. Air ini juga akan menjaga tubuh tetap segar, bugar, dan tidak lemas.

12. Mengatasi Sakit Mata
Salah satu indera tubuh dan merupakan organ penting ini terkadang mengalami berbagai masalah. Entah karena iritasi, kelilipan sehingga menjadi merah, gatal dan sering berair. Jika hal ini terjadi, mungkin air embun bisa mengatasi masalah yang anda alami. Cukup meneteskan air embun pada mata dan didiamkan sejenak. Selain mendinginkan, kesan segar yang didapat akan membuat pandangan lebih jernih.

13. Menurunkan Berat Badan
Bagi kalangan wanita khususnya, mempunyai berat badan yang tidak ideal menjadi salah satu masalah besar. Hal ini karena cantik sempurna dinilai dari ukuran berat badan. Postur tubuh yang gemuk (obesitas) terlihat sangat tidak anggun serta berbanding terbalik dengan tubuh langsing. Dikarenakan air embun mampu melancarkan sistem pencernaan, maka bisa juga dijadikan alternatif untuk menurunkan berat badan anda.

14. Membantu Bayi Pandai Berjalan
Kemampuan ini dipercaya bisa mempercepat bayi menjalani proses belajar berjalan. Sangat cocok untuk menangani masalah lambat (lamban) berjalan dengan hanya mengusapkan air embun pada betis dan telapak kaki bayi. Tapi anda harus tetap melatih lebih intensif supaya anak anda lebih cepat bisa berjalan normal.

15. Menambah Semangat Konsumsi Air
Jika sebelumnya anda malas untuk minum, berbeda dengan air embun yang menjadikan anda lebih senang dan semangat untuk mengkonsumsinya. Sebab selain memberi kesan menyegarkan, kemurnian air ini juga akan membantu anda dalam mengembalikan proses metabolisme tubuh lebih stabil. Hal ini mendukung terpenuhinya kebutuhan mineral tubuh dan juga membuat anda lebih sehat.


Demikianlah sedikit ulasan yang bisa kami rangkum terkait 15 Khasiat Air Embun Untuk Kesehatan Dan Kecantikan. Selingi konsumsi air anda dengan embun, maka tubuh akan lebih segar dan sehat secara alami. Jangan lupa dishare ya! Terima kasih!

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel