8 Khasiat Jamu Rumput Fatimah Untuk Kecantikan
Rabu, 11 Januari 2017
Khasiat Jamu Rumput Fatimah Sudah tidak asing bagi kalangan masyarakat yang gemar mengkonsumsi ramuan tradisional. Manfaat Jamu Rumput Fatimah mempunyai kemampuan yang cukup ampuh dalam mengatasi keputihan, melangsingkan tubuh, melancarkan haid dan masih banyak lagi yang lainnya. Nah, bagi anda yang ingin mengetahu lebih detail mengenai apa saja kegunaan serta fungsi jamu rumput fatimah untuk dunia kecantikan. Mungkin rangkuman singkat yang akan kami tulis dibawah ini bisa menjawab semua pertanyaan yang ingin anda ketahui. Lebih singkatnya, mari kita simak sama-sama rincian berikut.
Apa sih Jamu Rumput Fatimah? Rumput Fatimah merupakan salah satu produk kecantikan yang masih mengusung cara tradisional. Didalamnya terdapat komposisi yang mendukung kinerja beberapa organ khusus sehingga membuat tubuh anda tetap cantik secara alami. Pada umumnya jamu ini sudah bisa anda dapat dengan mudah pada gerai atau warung jamu terdekat. Namun ada pula yang menjualnya secara online. Sedangkan harganya bisa dijangkau oleh semua kalangan dikarenakan sangat murah dan bisa diminum oleh semua wanita yang mempunyai masalah khususnya pada organ kewanitaan. Jadi, untuk tampil cantik dan selalu percaya diri tidak harus mengeluarkan biaya yang besar.
==> Yuk Lihat Juga : 16 Khasiat Jamur Tiram Untuk Kesehatan Dan Kecantikan
Jika melihat produk jamu rumput fatimah yang beredar. Terdapat dua jenis varian yang bisa anda jumpai. Ada yang berbentuk kapsul dan juga serbuk (Sachet). Namun keduanya mempunyai manfaat yang sama meskipun terbungkus dalam varian berbeda. Jadi bisa beda juga untuk cara mengkonsumsinya. Tapi yang paing banyak ditemui ialah dengan bentuk sachet (serbuk) dan untuk tutorial yang kami berikan masih terkait dengan serbuk juga.
Apa saja sih komposisi yang terdapat pada jamu rumput fatimah? Nah, jika melihat pada bungkusnya, rumput fatimah diperkaya dengan folia fructus deltoide, biglobasae semen, foenicoli fructus, retrofractri fructus, myristiccae semen serta bahan-bahan lain sebagai pendukung. Dari komposisi inilah diperoleh puluhan manfaat yang baik untuk kecantikan. Adapun ringkasan yang lebih detail ialah :
8 Khasiat Jamu Rumput Fatimah Untuk Kecantikan :
- Menjaga kesehatan tubuh khususnya bagi kalangan wanita yang ingin tampil cantik dan bugar.
- Mencegah munculnya penuaan dini karena bisa mencerahkan wajah dan membuat tampil sempurna tanpa harus ada jerawat atau garis halus.
- Melancarkan haid atau datangnya tamu bulanan sehingga dalam hal ini menstruasi akan berjalan normal dan lebih teratur.
- Menjaga kekencangan kulit dan tidak terasa lembek atau lentur.
- Mengatasi keputihan dan mengurangi lendir berlebih pada organ kewanitaan.
- Menghilangkan bau tidak sedap pada organ kewanitaan.
- Mampu memecah lemak yang terdapat pada perut sehingga tidak buncit.
- Menjaga postur tubuh lebih atletis, tidak kelebihan berat badan dan langsing secara alami.
Bagaimana cara mengkonsumsi jamu rumput fatimah yang baik dan benar? Jika dilihat dari lampiran pada bungkus. anda bisa menyeduh 1 bungkus jamu dengan 1 gelas air mendidih. Aduk hingga semuanya larut kemudian diminum secara rutin setiap hari (Selama masa penyembuhan). Sedangkan untuk perawatan bisa anda konsumsi paling tidak 3x dalam seminggu.
Himbauan !!! Ibu hamil dilarang meminum jamu ini (ditakutkan terjadi gangguan pada janin dalam kandungan)
==> Yuk Baca Juga : Khasiat Jamu Tetes HaGe Untuk Kesehatan Dan Kecantikan
Sekian untuk postingan mengenai 8 Khasiat Jamu Rumput Fatimah Untuk Kecantikan. Semoga apa yang kami tulis ini bisa membantu dan berguna bagi anda yang membutuhkan!