17 Khasiat Biji Bunga Matahari Untuk Kesehatan Dan Kecantikan
Jumat, 25 Desember 2015
Khasiat Biji Bunga Matahari memang sudah umum dikenal sebagai bahan konsumsi. Biji Bunga Matahari dikenal juga dengan sebutan kuaci / kwaci. Manfaatnya dipercaya baik untuk ibu hamil serta dunia kesehatan dan kecantikan lainnya. Maka dari itu, untuk mengetahui lebih detail, maka disini kami akan menulis sedikit ringkasan guna menjawab pertanyaan mengenai apa saja manfaat dan khasiat dari biji bunga matahari? Yuk langsung saja pada rangkuman dibawah ini!
Bunga Matahari (Nama Latin : Helianthus annuus) adalah sejenis tumbuhan berbunga yang berwarna kuning dengan ukuran yang lumayan besar. Ketinggaian tanaman ini mencapai hingga 1m lebih dan banyak dibudidayakan karena merupakan salah satu bahan baku dalam pembuatan minyak bagi dunia kosmetik. Tidak hanya itu, kuaci juga bisa dijadikan cemilan yang kaya akan manfaat. Jika dilihat dari klasifikasi, bunga matahari tergolong dalam kerajaan plantae dari suku kenikir (asteraceae). Berbunga majemuk dan selalu menghadapt pada sinar matahari, maka dari itu bunga ini dikenal dengan nama bunga matahari.
Dari berbagai manfaat serta khasiat yang didapat, biji bunga matahari mengandung banyak sekali nilai gizi. Nutrisi tersebut berupa Energi (gula/glukosa), serat, karbohidrat, protein, kemak, asam folat, niacin, thiamin, riboflavin, Vitamin A,C,E, Tembaga, Kalsium, Zat besi, Selenium, Magnesium, dan masih banyak senyawa lain didalamnya.
17 Khasiat Biji Bunga Matahari Untuk Kesehatan Dan Kecantikan :
- Kaya akan atioksidan alami yang berguna untuk menangkal radikal bebas sehingga mampu menguatkan sistem imun atau daya tahan tubuh terhadap serangan penyakit seperti virus dan kuman.
- Menurunkan kadar kolesterol jahat dalam darah.
- Bersifat sebagai anti-inflamasi yang berfungsi untuk mencegah dan mengatasi peradangan atau pembengkakan.
- Mengembalikan kekencangan atau elastisitas kulit. Hal ini karena besarnya kandungan Vit. E yang menjaga kesehatan kulit dan menjaga tetap kenyal dan tidak kering.
- Ampuh untuk menjaga kesehatan tulang dan gigi. Hal ini terkait dengan pencegahan osteoporosis atau pengeroposan tulang.
- Menjaga kesehatan jantung yang berguna untuk mencehah stroke dan serangan jantung.
- Meningkatkan kinerja otak dan menguatkan daya ingat sehingga mampu mencegah kepikunan.
- Kaya akan asam amino yang mempunyai fungsi cukup baik untuk anak dalam masa pertumbuhan.
- Menjaga kesehatan kandungan dan mendukung perkembangan janin pada ibu hamil.
- Bersifat menenangkan yang sangat baik untuk mengatasi stres dan depresi.
- Menurunkan kadar gula darah yang terhubung dengan pencegahan diabetes mellitus.
- Menenangkan sistem saraf, otot serta pembuluh darah dalam tubuh.
- Bersifat sebagai anti-kanker yang mencegah tumbuhnya sel kanker dan tumor dalam tubuh.
- Mencegah anemia serta efek yang disebabkan seperti lemah, letih, lesu dll.
- Melancarkan sistem peredaran daraj dalam tubuh sehingga asupan oksigen pada seluruh tubuh menjadi lancar. Manfaat ini terkait juga dengan pencegahan hipertensi (tekanan darah tinggi).
- Melancarkan sistem pencernaan, berguna untuk mengatasi sembelit / susah BAB, Diare, Disentri dan alat pencernaan lainnya.
- Meningkatkan stamina dan menjaga kebugaran tubuh.
Demikianlah artikel singkat mengenai 17 Khasiat Biji Bunga Matahari Untuk Kesehatan Dan Kecantikan. Semoga bisa membantu!