6 Khasiat Tanaman Kemukus Untuk Kesehatan

Khasiat Kemukus memang sudah dikenal sejak zaman nenek moyang kita. Selain sebagai pengobatan herbal, kemukus banyak dibudidayakan untuk tanaman hias. Karena mempunyai bentuk daun dan bunga yang dibilang sangat unik. Maka dari itu, untuk melestarikan dan menjaga agar keturunan kita tahu mengenai ini. Disini kami akan sedikit membahas Manfat tanaman kemukus yang bisa kita dapat bagi kesehatan kita. Penasaran? Yuk lanjut saja membaca!
6 Khasiat Tanaman Kemukus Untuk Kesehatan
Kemukus (Nama Latin : Piper cubeba) adalah sejenis tanaman obat yang tergolong genus piper. Nama lokal sering disebut cabe jawa atau lada jawa karena mempunyai rasa yang cukup pedas dan memang banyak didapat di pulau Jawa. Untuk ciri, sebenarnya bentuk dan perawakan hampir sama dengan pohon sirih. Namun tidak bisa menjalar tinggi layaknya sirih seperti biasanya. Pertumbuhannya lebih pada bergerombol dan membentuk semak. Cabe jawa dibudidayakan untuk kebutuhan jamu serta rempah masakan. Dan bisa dikelola pada buah yang sudah dijemur. Namun ada juga yang memanfaatkan daunnya sebagai obat herbal.

Khasiat Tanaman Kemukus Untuk Kesehatan :
  1. Meringankan Asma Dan Sesak Nafas. Bahan menggunakan resep campuran madu dan bubuk biji kemukus. 15gr bubuk dan 1sdm madu diseduh dengan 100cc air. Aduk dan diminum 1x sehari.
  2. Mengatasi keputihan.  Siapkan 5 butir biji kemukus, 2 rimpang temu kunci, 2 potong kayu mesuji dan 2 potong kulit bunga lawang. Keringkan dengan cara disangrai dan tumbuk halus. Seduh dengan air mendidih 100cc. Minum 2x sehari sampai sembuh.
  3. Penamabah tenaga dan mengembalikan stamina pria. Sediakan 7 butir buah kemukus dan 2 rimpang jahe. Tumbuk kasar dan diseduh dengan 200cc air mendidih. Minum 2x sehari secara rutin.
  4. Menyembuhkan Flu pada bayi. Caranya yaitu dengan menumbuk sekitar 10 butir buah kemukus. Campur dengan 1 ibu jari kencur yang juga dihaluskan. Oleskan pada seluruh badan bayi. Manfat ini juga berguna untuk pencegahan masuk angin pada bayi.
  5. Obat herbal untuk lemah syahwat. Siapkan 5 biji kemukus, 1 ibu jari jahe, 5 butir cengkeh, dan 5 butir merica. Haluskan semua bahan dan rebus dengan 300cc air hingga mendidih. Minum 3x sehari secara rutin.
  6. Peluruh keringat, terkait dengan masuk angin, meriang dan pegal-pegal pada tubuh. Caranya yaitu dengan meracik sekitar 5 butir buah kemukus, 1 ibu jari lengkuas, 1 ruas sereh dan 1 ibu jari rimpang jahe. Tumbuk semua bahan kemudian direbus dengan 300cc air hingga mendidih. Minum 2x sehari.
Demikianlah artikel singat mengenai 6 Khasiat Tanaman Kemukus Untuk Kesehatan. Semoga bisa membantu!

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel