7 Khasiat Tanaman Puring Untuk Kesehatan

Khasiat Puring memang sudah dipercaya sejak turun-temurun sebagai obat sembelit, sipilis, cacingan, sakit perut dan juga kejang-kejang. Hal ini karena tanaman ini mengandung senyawa kimia alami yang menunjang kinerja tubuh sehingga semua organ berjalan dengan semestinya. Dan demi melengkapi koleksi postingan tanaman obat pada blog ini, maka kami mengambil bahasan yang merangkum beberapa keterangan seputar manfaat tanaman bunga puring bagi kesehatan.
7 Khasiat Tanaman Puring Untuk Kesehatan
Puring (Nama latin : Codiaeum variegatum) adalah sejenis tanaman hias berbentuk perdu dengan warna daun bervariasi. Tumbuhan puring sudah sangat populer dan banyak ditanam sebagai hiasan pekarangan atau tanah kosong samping rumah. Selain itu, ada juga kalangan masyarakat yang merawat puring pada media penanaman menggunakan pot. Berbagai kultivar sudah banyak dikembangkan dengan macam warna daun hijau, kuning, merah, jingga, ungu dan paduan lainnya. Puring diduga berasal dan kepulauan Nusantara dan mampu hidup dengan baik pada lingkungan tropis dan subtropis.

Nama lain dan panggilan lokal : pudieng, tarimas, katomas, karoton, susurite, dan croton. Bagian tanaman yang paling banyak digunakan sebagai obat ialah daun, batang, ranting muda dan kulit batang. Kandungan kimia tidak diketahui secara pasti namun pada getah ditemukan senyawa tanin dan mungkin masih banyak lagi zat lain yang merupakan efek baik yang menjadikan pohon puring ini kaya akan manfaat.

7 Khasiat Tanaman Puring Untuk Kesehatan :
  1. Melancarkan sistem pencernaan yang ampuh untuk mengatasi sembelit (susah BAB).
  2. Sebagai obat pencahar yang berfungsi untuk cuci perut alami.
  3. Melancarkan sirkulasi atau peredaran darah dalam tubuh. Terkait dengan pencegahan tekanan darah tinggi (hipertensi).
  4. Sebagai peluruh keringat yang ampuh untuk memancing keluarnya keringat.
  5. Penambah selera makan yang baik dikonsumsi oleh orang yang masih dalam masa pertumbuhan.
  6. Mengeluarkan cacing dalam tubuh yang baik untuk mengobati cacingan.
  7. Menyembuhkan penyakit sipilis secara alami.
Efek penggunaan puring ialah memiliki rasa pahit, pedas dan beracun. Terus bagaimana resep dan cara menggunakan tanaman puring sebagai obat?
  • Sipilis : Siapkan 1 batang kecil tanaman puring lengkap dengan daun dan akarnya. Rebus dengan 1 liter air hingga tersisa setengahnya. Minum secara rutin 2x sehari dengan skala 1 gelas perkonsumsi.
  • Perut Mulas : Sediakan 1 jari akar puring dan 3 lembar daun sesuru. Tumbuk hingga halus dan tambahkan sedikit air. Peras dan minum airnya. Efek yang didapat mungkin akan sedikit diare karena berpengaruh sebagai pencahar. Tapi hanya sementara namun perut mulas akan sembuh.
  • Peluruh Keringat dan Eksema : Rebus daun puring secukupnya dan minum air rebusan sehari 2x.
  • Sakit perut pada anak : Siapkan daun puring yang berwarna kuning. Haluskan dan basahi dengan menambah sedikit air. Selanjutnya tinggal balurkan secara merata pada bagian perut anak.
  • Sembelit : Rebus akar dan daun dan minum secara rutin 2x sehari dengan porsi 1 cangkir perkonsumsi.
  • Cacingan dan menambah selera makan : Rebus ranting muda kemudian diminum seperlunya.
  • Kejang lambung dan penyakit saluran kemih pada anak : Rebus kulit batang dan akar secukupnya kemudian diminumkan 2x sehari dengan porsi 1 cangkir untuk sekali minum.
Demikianlah artikel singkat mengenai 7 Khasiat Tanaman Puring Untuk Kesehatan. Semoga bisa membantu dan berguna bagi yang membutuhkan.

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel